...Selamat Datang Kunjungi Media Website Deiyai News Papua ...
"Jujur Diatas Tanah Deiyai Papua" deiyai

Fasilitas Di Deiyai Minim, Calon Kandidat Kewalahan

Written By FORUM DEIYAINEWS on Rabu, 14 September 2011 | 21.25


JUBI --- Waktu satu minggu untuk melengkapi kekurangan dokumen rekapitulasi dukungan, ternyata cukup merepotkan bagi bakal calon perseorangan (independen). Betapa tidak! Selain sulitnya medan untuk menjangkau semua kampung yang tersebar di lima distrik dalam waktu yang relatif singkat, sarana transportasi dan komunikasi juga merupakan satu kendala yang tak bisa dipungkiri. Ini diperparah dengan kenyataan di lapangan ketika Kepala Kampung dan PPS ternyata tidak bekerjasama dalam melakukan verifikasi faktual.

Hal ini diakui oleh salah satu bakal calon perseorangan, Yosias Pakage, S.Sos di hadapan lima anggota KPU Deiyai sesaat sebelum menyerahkan dokumen rekapitulasi dukungan setelah melengkapi kekurangan yang diminta, Senin (12/9) siang.

“Selama satu minggu ini, kami di lapangan mengalami banyak kesulitan. Mau ketemu Kepala Kampung dan PPS, susahnya minta ampun. Mereka sepertinya tidak kerja sama,” ujarnya.

Bagi Yosias, tidak mau membantu dalam perbaikan dokumen dukungan karena alasan tertentu, terserah saja karena itu pilihan mereka. Namun sebagai warga masyarakat Deiyai, seharusnya tidak terjadi. Semua bakal calon bukan orang lain, sama-sama anak negeri Deiyai, perlu ada dukungan dari masyarakat, dari kepala kampung.

Yosias Pakage yang juga mantan Sekretaris KPU Kabupaten Paniai, berharap, hal itu jangan karena kepentingan politik pihak tertentu. Sedangkan para bakal calon yang maju di Pemilukada Deiyai, baik yang diusung oleh partai politik maupun jalur perseorangan, semuanya putra daerah. “Saya harap ini satu pembelajaran politik kita di Deiyai pada masa mendatang,” kata Yosias.

Tiadanya fasilitas pendukung seperti jaringan Telkomsel dan penerangan, diakui sangat merepotkan dalam proses pemenuhan syarat pencalonan di Pemilukada Kabupaten Deiyai. “Kami andalkan genset, supaya bisa ketik surat-surat dari pasangan calon dan tim sukses,” kata Yohan Kotouki, simpatisan Yosias Pakage-Oktovianus Pigai, saat ditanya tabloidjubi.com.

Persoalan lainnya, sebut Yohan, komunikasinya sulit karena tidak ada jaringan Telkomsel. “Kami butuh sesuatu dalam waktu cepat, tapi tidak bisa kontak sama orang ataupun pengurus partai di Jayapura. HP menjadi barang yang tidak berguna,” imbuhnya.

Sesuai keputusan KPU Kabupaten Deiyai, para bakal calon perseorangan diberikan waktu selama seminggu untuk melengkapi dokumen dukungan masyarakat yang disahkan oleh Kepala Kampung. Berkas-berkas tersebut diserahkan paling lambat Senin (12/9) untuk selanjutnya diverifikasi oleh PPS, PPD dan KPU sebelum menetapkan hasilnya. (Jubi/Markus Youw)

http://www.tabloidjubi.com/daily-news/seputar-tanah-papua/14011-fasilitas-di-deiyai-minim-calon-kandidat-kewalahan.html

0 komentar:

Posting Komentar

 
Terimakasih Atas Kunjungan Anda, Selamat Jalan deissss