...Selamat Datang Kunjungi Media Website Deiyai News Papua ...
"Jujur Diatas Tanah Deiyai Papua" deiyai

Beatriks Pekei ‘Beraksi’ Di Kantor KPU Deiyai

Written By FORUM DEIYAINEWS on Rabu, 14 September 2011 | 21.18

JUBI --- Salah satu Tokoh Perempuan Suku Mee yang bakal maju dari jalur perseorangan, Beatriks Pekei, S.Sos, Senin (12/9) ‘beraksi’ di Kantor KPU Kabupaten Deiyai. Akar persoalannya, berkas pencalonannya dikembalikan untuk diperbaiki dan dilengkap. Tak terima, ia menuding KPU tidak bekerja sesuai aturan.

Menurut Beatriks Pekei, semua dokumen dukungan masyarakat yang diserahkannya pada saat pendaftaran, bukan hasil rekayasa, karena cap dan tanda tangan dilakukan oleh para kepala kampung.

“Saya datang pertanyakan KPU, karena kami dinilai merekayasa surat-surat dukungan dari masyarakat. Saya bersumpah, itu tidak benar. Kalau memang belum memenuhi syarat, seharusnya ada catatan dari KPU, dokumen mana saja yang perlu kami perbaiki atau lengkapi,” tuturnya.

Sebagai seorang perempuan asli Deiyai yang hendak bertarung di Pemilukada perdana ini, ia merasa tak dihargai oleh KPU atas usaha memenuhi persyaratan yang diminta sebagai bakal kandidat perseorangan. “Hanya saya seorang perempuan diantara semua laki-laki yang akan maju di Pemilukada. Kenapa saya diperhambat dengan mengurangi sebagian besar berkas dukungan masyarakat? Saya minta KPU jelaskan secara aturan,” ungkap Betty.

Semua berkas yang disiapkannya, ujar Beatriks, tidak ada rekayasa. Menurutnya, dokumen dukungan tersebut dikerjakan dari Enarotali, bukan dari luar Deiyai. “Kalau memang ada yang kurang, KPU kasih tahu saya, dokumen mana saja. Jangan hanya bilang sekian kurang dan dilengkapi dalam satu hari,” tutur Beatriks Pekei dalam pertemuan yang didamping wakilnya dan beberapa orang tim sukses.

Ketua dan empat Anggota KPU Kabupaten Deiyai yang menerima keluhan tersebut, menjelaskan bahwa pihaknya tetap berpatokan pada aturan. “Kita pakai aturan, sehingga kekurangan berkasnya setelah diverifikasi bisa dilengkapi,” kata Melianus Doo.

Pada saat pertemuan itu, Ketua KPU Kabupaten Deiyai, Aser Pigai juga mengharapkan kepada setiap calon kandidat perseorangan bisa memenuhi persyaratan yang diminta sebelumnya setelah dilakukan verifikasi faktual baik di tingkat PPS, PPD maupun KPU.

“Begitupun calon dari partai politik. Semua ada aturan perundang-undangan dan persyaratan itu memang wajib dipenuhi,” ujar Aser Pigai. (Jubi/Markus Youw)

http://www.tabloidjubi.com/daily-news/seputar-tanah-papua/14012-beatriks-pekei-beraksi-di-kantor-kpu-deiyai.html

0 komentar:

Posting Komentar

 
Terimakasih Atas Kunjungan Anda, Selamat Jalan deissss